SEMPAJA. Puasa Ramadan bukan berarti harus bermalas-malasan. Layaknya sebuah kompetisi, justru di bulan suci ini, menjadi ajang untuk menjadi pribadi yang terbaik. Filosofi inilah yang sepertinya ingin dicapai dalam turnamen sepak bola Nabil Husien Cup 2023.
Digelar di tengah ibadah puasa, 16 tim terbaik akan saling berkompetisi untuk menjadi yang terbaik di turnamen yang digagas tokoh sepak bola Kaltim, Nabil Husien Said Amin. Sebagaimana tagline dari kejuaraan ini, Raga Sehat, Puasa Lancar, Pemuda Berdaya, Kaltim Digdaya.
“Bermain bola, sambil menjaga ibadah,” ujar ketua panitia turnamen, Joha Fajal saat pembukaan kejuaraan lalu. Selasa (28/3) hari ini, menjadi hari keempat pelaksanaan kejuaraan yang dipusatkan di Lapangan Borneo FC Training Centre, Kompleks Gelora Kadrie Oening, Sempaja, Samarinda itu.
Berlangsung hingga 15 April nanti, setiap harinya ada dua partai yang dimainkan mulai pukul 15.30 Wita. Di hari pertama, Sabtu (25/3), satu-satunya klub asal luar Kaltim di kejuaraan ini, Serpong City berhasil memimpin sementara klasemen di grup A, usai menundukkan Batuah 2-0.
Sementara di laga berikutnya, dari grup C, Persigata FC harus berbagi angka 0-0 dengan RMK Utama. Hari berikutnya, dari grup B, Bocah Liar FC harus mengakui keunggulan Komura Platinum 0-2. Sementara dari grup D, Pesut Tonk Cool menyudahi perlawanan Lor Lor FC juga dengan skor 2-0.
Di hari ketiga, Senin (27/3) kemarin, laga kedua di grup A mempertemukan Bhayangkara Polda FC dan Bankaltimtara FC. Sebiji gol yang dilesakkan klub Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) ini, sementara menempatkan mereka di posisi ke-2 klasemen grup A, di bawah Serpong City.
Di pertandingan selanjutnya, dari grup C, Jiggy Jig sementara memimpin klasemen, usai mengandaskan Abee Cell 1-0. Hari ini, Pesut Etam junior alias Borneo U-20 akan berhadapan dengan Kawan Faiz FC. Dilanjutkan duel antara CV Triple S melawan FVB Corp. (rz)