SAMARINDA KOTA. Laga Borneo FC kontra PSM Makassar malam tadi di Stadion Segiri, bisa jadi menjadi yang terakhir sementara waktu untuk putaran pertama. Pasalnya Stadion Segiri menjadi salah satu stadion yang akan direnovasi oleh PSSI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Manajemen Borneo FC sendiri sudah menyatakan akan pinda home base sementara waktu. Dua stadion di Kaltim, yakni Stadion Batakan di Balikpapan dan Stadion Aji Imbut di Tenggarong Seberang, menjadi opsi untuk laga kandang Pesut Etam nantinya.
Namun sampai saat ini manajemen belum memutuskan stadion mana yang akan digunakan. Manajer tim Dandri Dauri menegaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan beberapa pihak, terutama pengelola Aji Imbut untuk pemakaian stadion.
“Nanti kemana kami bermain akan segera kami umumkan ke publik. Serahkan semua pada manajemen soal keputusan, karena kami akan mengambil keputusan terbaik untuk tim dan tentu saja suporter,” ujar Dandri. Dijelaskannya, sampai saat ini banyak suporter mempertanyakan kemana Borneo FC akan bermain. Pertanyaan demi pertanyaan itu ujar Dandri adalah hal yang wajar.
“Justru itu (pertanyaan suporter) menjadi bukti kecintaan suporter dan masyarakat Samarinda pada Borneo FC. Makanya kami harus memikirkan matang-matang soal stadion mana yang akan kami gunakan nantinya,” kata Dandri lagi. Suporter sendiri banyak berharap home base tak jauh dari Samarinda. Artinya Stadion Aji Imbut adalah yang terdekat untuk disambangi dan membeikan dukungan saat Borneo FC bermain.
“Tunggu setelah pertandingan lawan PSM, kami akan putuskan stadion mana yang akan kami gunakan,” tegasnya. (upi)