SEJUMLAH dosen Jurusan TI Politeknik Negeri Samarinda (Polnes) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan tersebut diadakan dalam bentuk pelatihan pengelolaan data peserta sertifikasi kompetensi menggunakan aplikasi web, di Tarakan pada tanggal 23 September lalu.
Ketua Pengabdian Masyarakat, Wahyuni Eka Sari mengatakan, dalam kegiatan atau pelatihan tersebut pihaknya melibatkan sebanyak 30 orang peserta uji kompetensi berasal dari manajemen dan mahasiswa Politeknik Bisnis Kalimantan Utara (Kaltara).
“Kami adakan pelatihan ini agar dapat mempermudah proses pengelolaan data para peserta sertifikasi. Di mana keuntungan adanya aplikasi ini, berkas pendaftaran peserta sertifikasi tersimpan pada server sehingga menurunkan risiko berkas hilang atau rusak,” katanya.
Disebutkannya bahwa, melalui aplikasi pendataan peserta sertifikasi yang dibangun oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Politeknik Negeri Samarinda (Polnes) ini, memudahkan para pengelola LSP dalam memanajemen data peserta sertifikasi sehingga history data seluruh peserta dalam terekam dan tercatat secara digital.
“Harapan ke depannya, pengelolaan dan pengarsipan data peserta sertifikasi dapat lebih baik secara online maupun offline. Sehingga rekaman asesmen dan berkas perangkat asesmen dapat diakses di mana saja oleh asesor maupun asesi,” tambahnya.
Aplikasi tersebut juga diuji coba pada masyarakat luas, agar LSP Polnes mendapat masukan yang lebih detail untuk perkembangan kerja sama dalam bidang sertifikasi serta pendidikan. (adv/nch/rin)