SAMARINDA KOTA. borneo FC tampil konsisten dalam beberapa pertandingan terakhir mereka. Tak pernah kalah dalam 8 laga terakhir, membuat Pesut Etam kini nangkring di puncak klasemen Liga 1. Dan untuk menjaga performa apik tersebut, Borneo FC bakal menjalani laga uji coba untuk mengisi waktu saat FIFA Matchday dalam dua pekan ke depan.
Tak tanggung-tanggung, uji coba dilakukan dengan menjajal Perak FC, salah satu tim yang berkompetisi di Liga Super Malaysia. Uji coba internasional ini akan dimainkan di Stadion Segiri, Sabtu (18/11) malam pukul 20.00 Wita. Fachrul Bachri Pratama, Media Officer Borneo FC mengatakan, uji coba ini dilakukan setelah kedua tim menjalin kerja sama beberapa waktu lalu. Artinya, uji coba nanti merupakan bagian mempererat kerja sama antarkedua tim.
“Ini adalah kunjungan awal Perak FC ke Samarinda. Rencananya tahun depan giliran kami yang akan menjalani uji coba ke Malaysia untuk bermain di kandang Perak kFC,” ujar Arul, sapaan akrab Fachrul Bachri Pratama kepada awak media kemarin.
Namun hal terpenting dari ujo coba ini kata Arul, bagaimana Borneo FC menjaga penampilan apik mereka. Pelatih lanjutnya, ingin pemain tetap berada dalam atmosfer pertandingan karena suasana tim saat ini tengah bagus-bagusnya.
“Kita akan bertanding lagi di Liga 1 pada 27 November mendatang. Masih ada waktu 10 hari setelah uji coba lawan Perak FC,” terangnya lagi. Para penggawa Borneo FC sendiri kemarin sudah berada di Samarinda setelah meraih kemenangan atas Bali United di pekan 19.
Sempat diliburkan selama dua hari, rencananya hari ini Stefano Lilipaly akan menjalani latihan kembali di Stadion Segiri. Latihan ini sudah pasti sebagai persiapan menghadapi Perak FC. “Pastinya di uji coba nanti diharapkan tim bisa terus menjaga apa yang sudah ada dalam tim saat ini,” tegas Arul mengakhiri. (upi)